Posted by : hellix Sunday, September 1, 2013






see the video ======================>>>




Ini Review pertama Ann. Berhubung para author PD lagu pada demen ama Lakorn, kali ini Ann bakal ngebahas tentang Thai-Movie yang kocak abis. Cekidot….

Judul : ATM Thai
Nama Lain : ATM Errak Error
Genre : Romantic Comedy
Tanggal Rilis : 19 Januari 2012
Director : Mez Tharatorn
Runtime : 117 menit

ATM THAI/ATM ERROR
Apa jadinya jika perusahaan tempatmu bekerja mempunyai peraturan, ‘Tidak boleh ada hubungan spesial di antara karyawan’? Mungkin sebagian besar berpikir itu adalah sebuah peraturan yang aneh, cinta kok dilarang? Namun sebagian lagi menerima peraturan itu sebagai hal yang lumrah dan wajar. Namun apa jadinya jika yang bertugas untuk mendisiplinkan karyawan yang melanggar aturan tersebut, justru terlibat dalam hubungan spesial dengan salah satu bawahannya?
ATM THAI/ATM ERROR
Hal yang dialami oleh Jib, seorang wanita karir yang bekerja sebagai Wakil Direktur di sebuah bank asal Jepang, Bank JNBC (Japan National Bank of Commerce). Jib terlibat hubungan spesial dengan seorang karyawannya yang tampan bernama Suer. Sebagai Wakil Direktur, salah satu tugas Jib adalah mendisiplinkan karyawan yang melanggar salah satu aturan perusahaan yang tidak memperbolehkan sesama karyawan berpacaran, yaitu salah satunya harus mengundurkan diri dari perusahaan. Jib merasa tertekan karena tugasnya itu. Ia merasa melakukan hal yang tidak adil, karena ia sendiri melanggar aturan perusahaan dan pacaran sembunyi2.  Makan malam bersama tapi berbeda meja, agar tidak ketahuan orang2 kantor. Karena mendengar keluh kesah Jib, Suer memberanikan diri melamar Jib dan menyiapkan semua persiapan pernikahan mulai dari undangan, catering, gedung hingga gaun pengantin dalam satu malam. Namun masalahnya adalah…siapa yang akan mengundurkan diri dari perusahaan? Namun karena merasa sayang dengan posisi mereka masing2, mereka berdua tidak ada yang mau mengalah.
ATM THAI/ATM ERROR
Suatu hari, saat sedang memasang software baru di salah satu ATM dekat lapangan bola, dua karyawan Bank JNBC melakukan kesalahan. Karena software yang hendak mereka pasang berbahasa Jepang dan tidak mengerti artinya, mereka melakukan sebuah kesalahan fatal, uang ATM akan dilipatgandakan dua kali lipat dari uang yang semestinya diambil. Parahnya lagi, tidak lama kemudian, seorang pemuda, Peud, mengambil uang di ATM tersebut dan betapa terkejutnya ia karena uang yang keluar dari ATM itu malah dua kali. Hal itu menjadi semakin heboh karena Peud menghubungi temannya yang sedang menonton pertandingan bola di stadion dan memberitahukan tentang temuannya itu. Hal itu jelas membuat Bank JNBC tempat Jib bekerja kelabakan. Pimpinan Bank tersebut lalu memerintahkan Jib dan Suer untuk mengusut tuntas kasus tersebut dan menemukan orang2 yang mengambil uang di ATM itu tepat pada waktu kejadian. Merasa kalau tugas ini adalah sebuah kesempatan, Jib dan Suer lalu menjadikan tugas itu sebagai ajang taruhan. Siapa yang pertama kali berhasil mengusut tuntas kasus ATM Error tersebut, yang kalah harus mengundurkan diri dari perusahaan.
ATM THAI/ATM ERROR
Dan dimulailah perjuangan mereka yang saling bersaing memecahkan kasus ATM Error tersebut. Mulai dari menemukan orang2 yang mengambil uang di ATM pada waktu kejadian. Banyak kejadian2 mengejutkan yang mereka hadapi saat berusaha mengusut kasus itu, mulai dari  kehilangan kunci mobil, menyamar menjadi petugas polisi, hingga hampir diterkam buaya di sebuah gudang, dan akhirnya mereka mengetahui kalau ternyata para nasabah yang mengambil uang di ATM itu saling berhubungan satu sama lain. Belum lagi sepasang kekasih itu mendadak menjadi musuh. Namun, satu hal yg harus mereka korbankan dari tugas yang diembankan pada mereka dan ego yang tinggi Jib dan Suer, yaitu….Rencana pernikahan mereka yang terancam batal!

Memperkenalkan

ATM THAI/ATM ERROR
Preechaya Pongthananikorn sebagai Jib
Seorang wanita karir yang bekerja di BANK JNBC dengan posisi sebagai Wakil Direktur. Sosok yang tegas dan memiliki ego tinggi. Ia bertugas menyidang bawahannya yang melanggar peraturan tentang larangan pacaran sesama karyawan. Hubungan backstreetnya dengan Suer menjadi dilema baginya, itu dikarenakan ia mendisiplinkan karyawannya yang melanggar aturan, sedangkan dia sendiri melanggar aturan tersebut. Jib sangat berambisi memenangkan taruhan itu karena ia tidak ingin melepas jabatannya yang sangat potensial di perusahaannya. Namun karena sikap egoisnya tersebut malah berbuah penyesalan, karena hubungannya dengan Suer kandas di tengah jalan menjelang pernikahannya.
ATM THAI/ATM ERROR
Chantaviv Dhanasevi  sebagai Suer
Karyawan pria yang paling tampan di perusahaannya, punya senyum yang sangat manis dan  merupakan bawahan Jib sekaligus tunangan backstreetnya. Suer sangat mencintai Jib, hingga ia nekat melamar Jib. Ia tidak rela melepas jabatannya di Bank, karena ia merupakan sosok pria yang gentleman, ia beranggapan ia yang akan bertanggung jawab membiayai hidup Jib sebagai suaminya. Suer tipe pria yang sangat murah hati, ia bahkan rela membantu para nasabah yang tersangkut kasus ATM Error dengan mengganti uang Bank yang mereka ambil agar para nasabah itu tidak mendapat tuntutan dari Bank tempatnya bekerja. Ia tidak tega melihat orang2 itu mendapat tuntutan hukum setelah orang2 itu menyelamatkan nyawanya dan Jib dari terkaman buaya. Meskipun ia harus merelakan uang yang rencananya akan digunakan untuk biaya pernikahannya dengan Jib.
ATM THAI/ATM ERROR
Film ini sangat kocak, selain akting pemerannya yang keren, film ini juga menyiapkan banyak kejutan yang tidak terduga. Banyak kejadian2 lucu di film ini, mulai kesialan Suer yang kehilangan kunci mobilnya karena jatuh ke saluran air, mobilnya diderek, mesti menyamar menjadi polisi gadungan, hingga hampir diterkam buaya. Berbeda dengan Jib, karena ambisinya yang begitu besar, ia rela melakukan apa saja untuk memenangkan taruhan itu, bahkan hingga mengurung Suer yang tertidur karena obat bius di dalam kamar mandi hotel yang pintunya diganjal dengan lemari pakaian. Ha!
Ada adegan lucu juga dari dua pemeran remaja yang sedang kasmaran di film ini. Adegan Peud menunjukkan bentuk cintanya pada kekasihnya, Gob. Peud seakan2 mengeluarkan pisau dari kantungnya, memegang pisau itu, ia lalu merobek dadanya, dan berpura2 mengeluarkan hatinya, menciumnya lalu melemparkan hatinya itu pada Gob. Gob akan menangkap ‘hati’ Peud, menciumnya lalu seakan2 menyatukannya ke dalam hatinya. Setelah itu, Peud menunjuk Gob dan mengeluarkan kata2 saktinya, “Jaga baik2 ya…hatiku itu. Cuma ada satu, dan aku tidak mudah memberikannya ke orang. Aku…hanya mempersembahkannya untuk orang yang aku cintai” Adegan yang membuat eneg tapi kocak banget..hahahaha. Juga adegan saat Gob kabur dari Ibunya saat hendak di jemput Peud dengan motor barunya. Gob mengangkat kakinya dengan gaya unik hanya untuk naik ke motor…hahaha.
ATM THAI/ATM ERROR
Film ini sangat dekat dengan kehidupan sehari2 kita. Selain mengajarkan tentang problema kehidupan sosial masyarakat, film ini juga mengajarkan bagaimana bentuk pengendalian diri dari sikap egois dan ambisi yang harus diraih tanpa menyakiti orang lain bahkan menyakiti diri sendiri. Seperti Jib, yang menyesal karena ambisinya yang besar hingga merusak rencana pernikahannya.

Film yg rekomended banget nih fams buat ngilangin stress. Jadi list tontonan buat liburan nanti juga oke banget, pemerannya juga cakep. Belum lagi liat senyum Suer….sueeerrrrr bikin keblinger! Hahahahaha….

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

translator

English French German Spain Italian Dutch

Russian Brazil Japanese Korean Arabic Chinese Simplified
Translate Widget by Google

Popular Posts

Powered by Blogger.

Copyright © Jogja 500 meter lagi -Black Rock Shooter- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan